Optimalisasi Penggunaan Sarana Praktek Boga sebagai Laboratorium di SMKN 1 Bengkayang untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mata Pelajaran Produktip Tata Hidang Bagi Siswa Kelas XI

  • Retna Wikandani, S.Pd

Abstrak

     Tujuan dari Penelitian Tindakan Kelas ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran Produkitip Tata hidang bagi siswa kelas XI SMKN 1 Bengkayang Tahun Pelajaran 2020/2021 .Penelitian ini dilakukan pada bulan Agustus Tahun 2015 dimana subjek penelitian adalah siswa kelas XI SMKN 1 Bengkayang Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan yang di dalamnya terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, serta refleksi. Data hasil belajar siswa dikumpulkan melalui tes. Data yang telah dikumpulkan tersebut dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini ini adalah pada siklus I, dengan nilai rata-rata mencapai 78,28 sedangkan pada siklus II nilai rata-rata 82,94. Berdasarkan temuan dari hasil Penelitian Tindakan Kelas ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan sarana praktek Boga sebagai laboratorium pembelajaran, terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa terhadap mata pelajaran Tata Hidang dengan materi Tata Basic Cover (Dasar Penataan Alat Hidang), bagi siswa kelas XI SMKN 1 Bengkayang Tahun Pelajaran 2020/2021

 

Diterbitkan
2021-03-18